Tuesday, August 7, 2018

Asam Keueng Masakan Khas Aceh 🍴



Asam keueung merupakan salah satu masakan khas Aceh. Masakan ini terasa asam dan pedas. Dalam Bahasa Indonesia, kata asam keueng berarti asam pedas.

Tapi, masakan asam keueng lain daripada masakan asam pedas. Masakan asam pedas itu kemerah-merahan. Sedangkan masakan asam keueng berwarna kuning. Masakan ini hanya terdapat di Aceh dan penyajiannya pun berbeda.

Untuk memasak sayur ini, bisa dipadu dengan ikan (rambeu, tongkol atau bandeng), udang, teri basah (bileh), atau daging bakar. Daerah yang mayoritas penduduknya mempunyai makanan yang bersumber dari ikan laut, pasti sering didapati asam keueng. Setiap pulang melaut, ikan dipilah kemudian dimasak menjadi asam keueng.

source
Asam Keueng Masakan Khas Aceh 🍴
4/ 5
Oleh